.

Pages

Minggu, 07 Juni 2015

Alhamdulillah...Moment Kelulusan 3 Tahun Anak2 Terlewati...


Alhamdulillah...Telah lewat 3 tahun masa yang menegangkan bagi kami orang tua yang anak2 sedang menjalani tahun untuk melewati ujian kelulusan...dimana masa seperti ini bener2 membuat kita orang tua jadi ikutan stres dan mules...hehehe...

Tahun 2013...Ses Tasya yang hanya menjalani masa SMA 2 tahun kelas akselerasinya di SMA Labschool Jakarta (Rawamangun), di tahun itu menjalani persiapan UN kelulusan SMA  dan masuk perguruan tinggi...

Tahun 2014...Abang Iqbal menjalani persiapan UN kelulusan SMP nya di SMP Labschool Jakarta (Rawamangun) dan persiapan masuk SMA...

Dan tahun 2015 ini...Adek Rafli menjalani persiapan UN kelulusan SD dari SDN Rawamangun 12 pagi dan persiapan masuk SMP...

Hehe..3 tahun yang menegangkan itu berhasil kami lewati dengan baik...Bagaimana tidak disebut menegangkan, karena sepanjang tahun mereka akan menjalani ujian nasional itu, aku selaku ibu harus memastikan doaku dan papinya selalu setiap saat untuk mereka, memastikan pelajaran yang mereka terima cukup dari sekolah maupun dari les tambahan, kami pun ikut membantu mengingatkan mereka tentang literatur buku kisi2 ujian nasional baik dari toko buku maupun dari internet, memastikan mereka tidak stres dan menjaga psikologisnya dalam menghadapi ketegangan itu, memastikan kesehatan mereka terjaga dengan asupan makanan bergizi dan vitamin yang cukup, dan yang terpenting memastikan mereka harus percaya bahwa semua harus dimulai dari doa mereka sendiri baru berbarengan dengan usaha kerja keras...

Hmmm..kurang lebih masa2 memastikan seperti itulah yang menegangkan bagi kami orang tua dan akhirnya selesai juga masa itu..melihat usaha kerja keras dan doa yang tak henti, mengucap syukur tak terhingga sampai meneteskan air mata saat nama mereka dipanggil maju saat wisuda kelulusan..

Alhamdulillah masih diberi umur untuk menyaksikan moment2 bersejarah anak2 tersebut..smoga moment2 berikutnya pun masih bisa menyaksikan..Aamiin...