Mensupport salah satu keluarga yang memulai kehidupan baru sebagai anak kos yang terpisah dari orangtua dan adik kakak, adalah salah satu kebahagiaan tersendiri bagi keluarga kecil kami. Abang Iqbal yang memulai sesi kehidupan itu di kota Bandung.
Sejak dimulai kuliah dan masuk kos awal Agustus 2017, barulah pada 20 Agustus 2017 Papi dan Adek yang dari Lampung, aku dan Ses Tasya dari Jakarta sengaja berkumpul ke Bandung. Dimulai dari kami barengan ke kampusnya Abang, ITB untuk melihat salah satu kampus besar di negeri ini. Lalu seperti kebiasaan rutin keluarga ini, saat berkumpul kami mencoba berwisata bareng, dan kali ini di Bandung kami menjajaki wisata ke Farm house Lembang.
Farm house,terletak di jalan besar Lembang sehingga aksesnya mudah untuk pengunjung dari luar Bandung. HTM yang Rp.20.000 perorang dan dapat ditukar dengan susu murni ataupun sosis bakar, termasuk murah untuk melihat pemandangan wisata yang bergaya ala eropa dengan suasana udara segar.
Banyak spot-spot berpoto yang lucu dan instagenic banget disini, sehingga menambah keseruan sendiri bila kita datang dengan keluarga tercinta. Kami berlima pun menikmatinya...
Bangungan bergaya khas Eropa, ada rumah hobbit, ada peternakan mini khas Eropa juga, ada gembok cinta ala Prancis gitu... Pokoknya banyak tempat seru disini. Dan spot untuk makanan pun banyak walau harganya agak sedikit mahal namun gak salah untuk dicoba... Mari nikmati bersama keluarga...
Bangungan bergaya khas Eropa, ada rumah hobbit, ada peternakan mini khas Eropa juga, ada gembok cinta ala Prancis gitu... Pokoknya banyak tempat seru disini. Dan spot untuk makanan pun banyak walau harganya agak sedikit mahal namun gak salah untuk dicoba... Mari nikmati bersama keluarga...