Bahan-bahan Bubur Sumsum :
- 500 gram tepung beras
- 1 liter santan peras
- garam secukupnya
- 1/4 gula merah
- 4 helai daun pandan (utk bubur 2, utk gula 2)
- air secukupnya (untuk gula)
Cara Membuatnya :
Bubur Sumsum
Masukkan santan ke dalam panci, campur dgn tepung beras
Aduk hingga merata sampai tdk menggumpal
Masukkan 2 helai daun pandan
Setelah diaduk rata, panaskan campuran tsb di kompor yg sedang
Aduk searah tanpa henti sampai bubur padat (30menit)
Lalu matikan api, tunggu hingga dingin
Cairan Gula
Hancurkan gula merah lalu masukkan ke panci kecil
Tambahkan air secukupnya
Juga 2 helai daun pandan
Lalu aduk hingga mengental dan angkat
Sumber : Facebook Resep Aneka Jajanan Pasar