Pepaya yg nama latinnya Carica Papaya..menurutku itu buah-buahan yang paling gampang kita temui di Indonesia yang kayaknya gak pernah pake musim, krn ada selalu dijual di pasar...
Tetapi mungkin tak banyak yang tau dari kita bahwa biji pepaya yang biasanya kita buang, ternyata mempunyai segudang manfaat, yaitu :
1. Membersihkan usus dan lever kita dari racun yang menumpuk karena biji pepaya ternyata mampu membunuh parasit yang bersarang dalam pencernaan kita.
2. Menurunkan kadar kolesterol dan LDL (Lipoprotein Densitas Rendah)
3. Meningkatkan kadar HDL.
4. Sebagai antioksidan dalam darah.
Menurut penelitian, biji Pepaya mengandung alkaloid, flavonoid, tanin, saponi, anthraquinones dan anthocyanosides. Karena kandungan tersebut, biji pepaya mempunyai efek hipolipidemia dan antioksidan dalam darah yang luar biasa. Efek hipolipidemia, dapat menurunkan lemak nabati atau kolestrol dalam jumlah yang tinggi. Saponin yang ada di biji pepaya bermanfaat menurunkan aktifitas kolestrol serum seperti aksi resin yaitu mengurangi sirkulasi enterohepatik asam empedu. Flavonoid merupakan anti oksidan yang dapat menangkap radikal bebas.
Cara mengkonsumsi biji pepaya tersebut adalah :
1. Biji pepaya diblender dibuat jus bersama buah pepayanya dan minum 1-2 gelas juice itu setiap hari.
2. Biji pepaya dicuci lalu dijemur 2-3hari, setelah kering ditumbuk/blender hingga jadi serbuk. Buat serbuk tersebut menjadi minuman dengan mencampur dengan air hangat ditambah madu atau sedikit gula agar lebih nikmat.
*** Sumber : dari berbagai tulisan